Senin, 18 April 2011

Manusia dan Tanggung Jawab

     Tanggung jawab menurut kamus umum bahasa Indonesia adalah keadaan wajib menanggung segala sesuatu yang telah diperbuat. Sehingga bertanggung jawab menurut kamus umum bahasa Indonesia adalah berkewajiban menanggung, memikul jawab, menanggung segala sesuatunya, atau memberikan jawab dan menanggung akibatnya.
     Tanggung jawab adalah kesadaran manusia akan tingkah laku atau perbuatannya yang disengaja maupun yang tidak disengaja. Tanggung jawab juga berarti berbuat sebagai perwujudan kesadaran akan kewajibannya.
     Seorang manusia mempunyai kewajiban belajar, apabila belajar adalah kewajibannya sebagai seorang mahasiswa. Berarti mahasiswa tersebut bertanggung jawab terhadap kewajibannya. Bila si Mahasiswa malas belajar maka mahaiswa tersebut telah berbuat tidak memenuhi tanggung jawabnya.

Seseorang mau bertanggung jawab karena ada kesadaran atau keinsyafan atas segala perbuatan yang telah dilakukan. Timbulnya tanggung jawab itu karena manusia hidup bermasyarakat dan hidup dalam lingkungan alam. Manusia tidak bisa bersikap semaunya terhadap manusia lain dan terhadap lingkungannya. Manusia menciptakan keseimbangan, keserasian, keselarasan, antara sesama manusia dan antara manusia dan lingkungan.

     Tanggung jawab itu bersifat kodrati, artinya sudah menjadi bagian kehidupan manusia, bahwa setiap manusia pasti dibebani dengan tanggung jawab. Apabila ia tidak mau bertanggung jawab, maka ada pihak lain yang akan memaksakan tanggung jawab itu. Dengan demikian tanggung jawab itu dapat dilihat dari dua sisi, yaitu dari sisi pihak yang berbuat dan sisi yang berkepentingan.
Apabila dikaji, tanggung jawab itu adalah kewajiban atau beban yang harus dipikul atau dipenuhi sebagai akibat dari perbuatan pihak lain, atau sebagai pengabdian, pengorbanan pada pihak lain. Kewajiban atau beban itu ditujukan untuk kebaikan pihak lain yang berbuat sendiri.

     Dengan demikian keseimbangan, keserasian, keselarasan, antara sesama manusia, manusia dan lingkungan atau masyarakat, dan manusia dengan Tuhan Y.M.E selalu dapat dipelihara dengan baik dan sesuai kodrat kehidupan.

     Tanggung jawab merupakan ciri manusia yang yang beradap (berbudaya) dan beragama. Manusia merasa bertanggung jawab karena ia menyadari akibat baik ataupun buruk perbuatannya itu. Untuk memperoleh atau meningkatkan kesadaran bertangung jawab perlu ditempuh usaha melalui pendidikan, penyuluhan, keteladanan, dan takwa kepada Tuhan Y.M.E.    

1 komentar:

  1. Strange "water hack" burns 2 lbs in your sleep

    Over 160,000 women and men are losing weight with a easy and SECRET "liquid hack" to drop 2 lbs each night as they sleep.

    It's painless and works all the time.

    Here's how to do it yourself:

    1) Take a clear glass and fill it up with water half glass

    2) Then use this weight losing HACK

    you'll be 2 lbs thinner when you wake up!

    BalasHapus